Busan Foundation for International Cooperation (BFIC) International Student Scholarship in Busan

Ada yang ingin kuliah di Seoul, ada pula yang ingin kuliah di Busan. Kalau kamu tertarik kuliah di Busan, mungkin kuliah di busan dengan beasiswa BFIC ini bisa jadi salah satu pilihan kamu loh.

Dibawah pemerintah kota Busan, Busan Foundation for International Cooperation (BFIC) membantu penduduk asing Busan dalam bidang sosial dan pendidikan.

Salah satu program dari BFIC adalah program beasiswa untuk mahasiswa internasional yang sedang menempuh pendidikan di Busan, Korea Selatan. Para mahasiswa asing berprestasi dari berbagai negara bisa mendaftar beasiswa ini termasuk mahasiswa yang berasal dari Indonesia.

Berbeda dengan beasiswa lain, beasiswa ini akan kamu dapatkan dengan mengumpulkan point dari kegiatan volunteer yang kamu lakukan. 

Nah, artikel ini khusus untuk kamu yang ingin kuliah di Busan dengan beasiswa BFIC.

Informasi lengkapnya bisa kamu lihat di bawah ini.

Jenjang Pendidikan

Beasiswa ini diberuntukan untuk jenjang pendidikan :

  • Sarjana (S1).
  • Master (S2).
  • Doktoral (S3)

Quota

Tidak ada quota khusus untuk beasiswa ini. Kamu bisa mendaftar jika memenuhi persyaratan.

Syarat Pendaftaran

  • Pendaftar merupakan mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan di Kota Busan, Korea Selatan dibuktikan dengan visa D-2.
  • Pendaftar memiliki sertifikat TOPIK minimal level 3.
  • Pendaftar memiliki sisa masa pendidikan lebih dari 1 tahun.
  • Siswa program bahasa atau program pertukaran mahasiswa tidak diperkenankan untuk mendaftar.
  • Pendaftar harus mendaftarkan diri ke 1365 Volunteer Center.
  • Pendaftar harus bersedia aktif mengikuti kegiatan volunteer yang diselenggarakan oleh BFIC.
  • Pendaftar bukan mahasiswa yang pernah mendapatkan beasiswa yang sama sebelumnya
  • Tidak sedang mendapatkan beasiswa dari beasiswa lainnya.
  • Pendaftar memiliki kegiatan aktif di sosial media.
  • Pendaftar juga aktif dalam kegiatan external lainnya.

Berkas Pendaftaran 

  • Personal Statement (자기소개서) <formulir 1>
  • Surat Rekomendasi Dosen Pembimbing (지도교수 추천서) <formulir 2>
  • Surat Keterangan Mahasiswa Aktif (재학증명서) <formulir 3>
  • Sertifikat TOPIK yang masih berlaku (lampirkan dalam bentuk hardcopy dan PDF)

Keuntungan Beasiswa

Beasiswa sebesar 500.000 KRW – 1.000.000 KRW.

Beasaran beasiswa tergantung banyak point yang didapatkan. Point terkecil mulai dari 50 Point.

Untuk lebih jelasnya, berikut rincian point beserta Jumlah beasiswa yang didapatkan.

Berikut rinciannya :

Jumlah Point : Jumlah Beasiswa

50 point keatas : 500.000 KRW

60 point keatas : 600.000 KRW

70 point keatas : 700.000 KRW

80 point keatas : 800.000 KRW

90 point keatas : 1.000.000 KRW

Cara Mendaftar

  • Berkas pendaftaran langsung dikirimkan ke alamat BFIC sesuai dengan batas waktu yang sudah ditentukan.
  • Formulir harus diisi sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan dan pada formulir yang sudah disediakan.
  • Formulir dan berkas yang sudah dikumpulkan tidak dapat diminta lagi.

Waktu Pendaftaran dan Masa Penilaian

  • Pengumpulan berkas : April
  • Pengumuman hasil berkas : April
  • Wawancara : April
  • Pengumuman wawancara : April
  • Penilaian kegiatan volunteer : Mei – November
  • Pengumuman Hasil Penilaian: Desember

Catatan Penting

Bagaimana?

Asik ya kuliah di Busan dengan beasiswa BFIC ini.

Selain mendapat beasiswa kamu juga bisa aktif dikegiatan sosial kota Busan.

Hitung-hitung nambah pengalaman dan meningkatkan bahasa korea kamu.

Tapi, kamu harus terus berhati-hati agar beasiswa kamu tidak diberhentikan oleh pihak BFIC.

Sayang banget kan, udah dapet beasiswa untuk kuliah di busan dari BFIC ditengah jalan malah diberhentikan.

Pembayaran Beasiswa akan dihentikan jika:

  • Menerima beasiswa dari institusi lain selama masa beasiswa ini berlaku.
  • Pindah domisili dari Kota Busan.
  • Ketika status mahasiswa berganti
    • Cuti.
    • Lulus.
    • Dikeluarkan dari kampus.
    • Dideportasi.
  • Nilai kegiatan volunteer tidak memuaskan.

Contact

Alamat : 47606 부산 연제구 중앙대로 1000 국민영연금 부산회관 13층

Telp : 051-711-6878

Fax : 051-711-6826

Email : bfic@bfic.kr 

Share this article:

Facebook
Twitter
LinkedIn
Telegram
WhatsApp
Email
Subscribe
Notify of
guest
2 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Kristna Hilda
Kristna Hilda
5 years ago

Haloo^^ ini ada web resminya ngga ya? kok aku cari di google gaada.

2
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x